Bro Rivai Komitmen Angkat Kredibilitas PDIP
CELEBESonline.com, Makassar – Bakal Calon Gubernur Sulawesi Selatan, Abdul Rivai Ras, berkomitmen untuk mengangkat kredibilitas Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Sulawesi Selatan dalam pemilihan legislatif mendatang. Komitmen tersebut disampaikan Rivai usai mengikuti fit and propertest di Sekretariat DPD PDIP Sulsel, kemarin.
Menurutnya, komitmennya itu sebagai bentuk kontribusi Rivai Ras jika dirinya berhasil mendapatkan rekomendasi dari PDIP. Apalagi, Bro Rivai tersebut juga yakin jika PDIP Sulsel akan mengirimkan namanya sebagai bakal calon Gubernur Sulsel yang akan diusung oleh partai berlambang banteng tersebut ke tingkat pusat.